Keluar dari Paket Obrol IM3

Bisa dibilang saya termasuk pelanggan Indosat-m3 yang nggak neko-neko. Nggak gampang kepengaruh oleh macam-macam promo yang agresif ditawarkan oleh Indosat. Satu-satunya paket yang saya manfaatkan adalah paket ce-esan itupun sampai lupa kalau pernah daftar. Setelah 10 tahun menjadi pelanggan setia Indosat, nggak tahu kenapa hari itu saya ingin banget mencoba paket obrol siang, mungkin karena sebelumnya ada yang memberikan testimoni tentang manfaat paket tersebut. Karena nggak tahu cara registrasinya saya sampai repot-repot telpon teman nanyain cara daftarnya. Setelah melakukan registrasi dengan cara ketik obrol siang dan dikirim ke nomor 303, iseng saya cek pulsa (maklum miskin pulsa..hehe) dan oohh betapa kagetnya, ternyata pulsanya berkurang 3 ribu hanya untuk ikutan paket tersebut. Sebelumnya info yang saya terima katanya biayanya cuma Rp.1.500, karena penasaran saya telpon teman saya itu lagi, dan dia bilang memang untuk yang pertama kali registrasi kena biaya tambahan Rp.1.500, dan nanti kalau mau ganti paket lagi akan kena biaya lagi dengan nominal sama. Dengan helaan nafas panjang tak sadar mulutku ngedumel:" Waduh gila! beda banget sama si merah Telkomsel". Karena nggak ingin rugi, langsung aja paket ini saya gunakan dengan maksimal. 

Setelah jam 6 sore saya hanya merasa paket itu selesai dan semua akan kembali normal seperti sebelumnya (layaknya paket TM nya Telkomsel). Namun yang terjadi lebih ngagetin lagi, kalau biasanya sebelum menggunakan paket obrol siang, saya telpon ke sesama Indosat jam 00.01 sampai dengan jam 11 siang tarifnya bisa dibilang murah banget, tapi alamak tarif itu sekarang hilang bak ditelan bumi dan berganti tarif yang gila banget mahalnya, bahkan untuk durasi telpon tidak sampai 2 menit menghabiskan pulsa 3 ribuan. Pertama saya menganggap ini cara Indosat untuk menutup kerugiannya karena saya menggunakan paket obrol siang secara maksimal, Indosat mungkin mau balas dendam ke saya. Tapi setelah sekian hari dan sekian banyak pulsa sudah saya habiskan tapi kok tarifnya tetap aja mahal, saya mulai frustasi dan berpikir berganti kartu, karena tarif itu akan mempercepat saya miskin. Tapi karena nomer itu sudah menjadi identitas saya alias banyak teman dan relasi yang sudah mengetahui nomer itu, saya mengurungkan niat ganti kartu. Saya pun mencoba mencari informasi tentang cara menormalkan tarif seperti sebelumnya. Namun tidak ada satupun uraian yang bisa membimbing saya keluar dari masalah ini. Akhirnya saya utak - atik dan coba-coba sendiri. Kirim sms ngawur ke nomer 2020 yang sebelumnya digunakan operator indosat untuk memberikan info bahwa paket obrol siangnya berhasil. Dilalah, walaupun kena tarif 500 per sms ke nomer 2020 ini dan sms yang saya kirim isinya asal-asalan, namun saya dapat balasan dari operator yang bisa saya gunakan sebagai panduan menyelesaikan persoalan saya tadi. Ini isi sms balasannya: "Maaf keyword salah. Perintah: REG MENTARI utk pkt Mentari, REG IM3 utk pkt IM3,REG DASAR utk pkt Mentari Dasar(khusus Mentari), STAT utk cek status.Kirim ke 2020". Karena ingin terbebas dari jerat tarif super mahal tanpa harus ganti kartu, saya coba lagi kirim sms, ketik STAT ke 2020. Dan inilah balasannya: "Status Anda saat ini adalah Paket IM3 NGOBROL". Dengan informasi itu saya menarik kesimpulan, mungkin yang menyebabkan tarif telponnya mahal adalah karena kartu saya masih terdaftar di paket obrol walaupun durasi paketnya sudah selesai. Anggapan saya sebelumnya mengira bahwa seiring berakhirnya durasi jam paket maka otomatis kembali ke paket sebelumnya sebagaimana paket TM Telkomsel. 

Berdasarkan kesimpulan itu saya putuskan untuk mengganti paket obrol tersebut, namun karena saya tidak tahu banyak tentang macam paket im3 dan cara ganti paketnya, sayapun kembali nyoba asal sms, tapi kali ini saya mengetik REG IM3 tanpa tahu maksudnya dan di kirim ke 2020. Tapi alhamdulillah sepertinya inilah awal kebebasan saya karena saya mendapatkan balasan:"Selamat. Kartu Anda telah Terdaftar di Paket IM3.Browsing CEPAT,HEMAT & MURAH di ponselmu.Ayo klik: http://bit.ly/ucindosat.". Karena saya masih ragu, saya cek status lagi dengan mengulang ketik sms STAT ke 2020 dan balasannya adalah:"Status Anda saat ini adalah Paket IM3 50". Kemudian saya coba telpon ke sesama Indosat dan dengan senyum mengembang saya mengepalkan tangan dan berteriak: yess! Akhirnya merdeka dari jajahan paket im3, alhamdulillah tarifnya sudah seperti kembali normal walaupun tidak semurah seperti sebelum mendaftar di paket obrol, setidaknya tarifnya tidak terlalu membuat sesak dada dan merasa sedih lagi. Dari pengalaman pribadi ini saya tahu satu hal, bahwa Indosat tetaplah Indosat bukan Telkomsel, bukan juga operator lainnnya. Paket obrol tidak sama dengan TM nya telkomsel. Kalau kita menggunakan TM, setelah selesai semua kembali normal. Akan tetapi kalau kita mendaftar di paket obrol, maka setiap hari kita harus mengaktifkannya, karena apabila tidak maka kita akan dikenakan tarif super mahal bahkan di jam pagi yang biasanya murah. Dan untuk membuatnya normal kembali maka kita harus mengganti paket dan itupun harus bayar. Semua punya kelebihan dan kekurangan masing-masing, sedangkan kesempurnaan hanyalah milik Tuhan. 

Itulah sekilas informasi terkait pengalaman pribadi tentang paket obrolnya Indosat, semoga bisa membantu bagi yang ingin keluar dari paket tersebut ataupun bagi yang mau mencoba menggunakan paket tersebut. 

by: Ahmad Munir

5 komentar:

  1. Siiipp mas, membantu zekaly

    BalasHapus
  2. terimakasih mas, sangat membantu sekali

    BalasHapus
  3. Perkenalkan, saya dari tim kumpulbagi. Saya ingin tau, apakah kiranya anda berencana untuk mengoleksi files menggunakan hosting yang baru?
    Jika ya, silahkan kunjungi website ini www.kbagi.com untuk info selengkapnya.

    Di sana anda bisa dengan bebas share dan mendowload foto-foto keluarga dan trip, music, video, filem dll dalam jumlah dan waktu yang tidak terbatas, setelah registrasi terlebih dahulu. Gratis :)

    BalasHapus